Anak adalah lembaran kertas nan suci dan polos.
Bagaimana kita menorehkan tintanya agar
menjadi lembaran kertas yang penuh dengan makna. Akankah lembaran itu menjadi
lembaran yg bernilai atau hanya akan menjadi cukup selembar kertas saja. Aku
percaya sekali lembaran kertas yang tidak akan gampang usang adalah lembaran
kertas yang aku berikan doa dahulu.
Oleh karena itu , ku berikan coretan
tintaku yang pertama pada anakku adalah ajaran mengenai agama. Karena agama
adalah ajaran yang sempurna.
Dimana akhlak yang menjadi dasarnya.
Kelak jika lembaran kertas itu sudah terisi dan berterbangan
ke seluruh penjuru dunia ini, maka jika dasar akhlak nya sudah terisi dengan
baik dan sempurna maka dimana pun dia hinggap akan diterima dan dapat
menyesuaikan dengan baik.
Sebagai contoh permisalan saja, aku memang senang
mendengarkan kajian-kajian keagamaan. Dimana pun itu. Di mobil, di rumah ,
bahkan jika ada kajian anak-anakku selalu ku bawa. Tidak memaksakan mereka
duduk manis mendengarkan, cukup memperkenalkan lingkungan nya saja dulu di
awal. Karena terkadang dalam mainnya anak-anak, sebetulnya mereka mencerna
suara yang ada disekelilingnya.
Catatan saja, boleh bermain tapi tidak mengganggu
.
Sampai pada suatu senja yang biasa kami gunakan untuk
quality time. Kutanyakan suatu pendapat padanya yang jawabannya tak kuduga. Dan
aku pun belum pernah menyampaikan hal tersebut padanya.
Tanyaku “aa sayang … mommy mau tanya donk, klo aa suka mommy
pakai niqob atau tidak?” dan dia pun segera menjawab “pakai niqob donk momm”.
“why?” tanyaku,” karena niqob hukumnya Sunnah muakadah mommy, jadi lebih baik
mommy pakai”. Blasss … haruuu, bangga, bercampur baur dalam hati ini. Padahal
aku belum pernah menerangkan sampai sejauh itu. Daniel ku adalah malaikat
kecilku yang Allah berikan sebagai pengingatku. Danielku yang melankolis, jika
ada apapa terjadi padaku. Danielku adalah soleh kecilku yang memiliki cita-cita
menjadi imam masjidil harom.
Doa mommy slalu yang terbaik untuk Daniel seorang. Sukses
dunia akhirat, guncang dunia ini dengan akhlaq dan kecerdasanmu sayang…
lembaran putihku yang kutorehkan dengan tinta kesolehan dan kecerdasan ragawi,
duniawi dan rohani … torehan tinta special berupa torehan tinta cinta emas mommy
buatmu seorang …
#30DWC #Jilid9 #Day3 #squad1
No comments:
Post a Comment